Senin, 20 Maret 2023

Jangan Panik! Lakukan Ini Jika Terjadi Gempa

- Selasa, 7 Februari 2023 | 09:15 WIB
Gempa bermagnitudo 7,8 yang melanda Turki pada Senin (6/2/2023). (Sumber: Reuters)
Gempa bermagnitudo 7,8 yang melanda Turki pada Senin (6/2/2023). (Sumber: Reuters)

RBG.id – Gempa bumi telah beberapa kali mengguncang wilayah Indonesia. Terbaru, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengabarkan telah terjadi gempa bermagnitudo 5,2 skala richter (SR) di Banten pukul 07:35 WIB, hari ini (7/2).

Gempa yang berpusat di kedalaman 10 km tersebut sontak membuat masyarakat khawatir. Bahkan, tidak sedikit warganet menyerbu kolom komentar akun Twitter resmi BMKG karena guncangan yang dirasakan.

Tidak hanya di Indonesia, gempa saat ini juga telah mengguncang negara Turki. Berdasarkan data yang diperoleh, gempa bermagnitudo 7,8 SR itu dikabarkan telah menewaskan 3.700 orang dan memporak-porandakan banyak bangunan.

BACA JUGA: Update Jumlah Korban Gempa Turki-Suriah, Tewaskan Lebih dari 3.700 Orang

Saat mengalami bencana tersebut, masyarakat diharapkan untuk tidak panik. Sebab, kepanikkan warga malah akan membuat suasana menjadi kacau dan runyam.

Berikut hal-hal penting yang wajib dilakukan ketika gempa bumi terjadi:

1. Ikuti intruksi evakuasi

Saat terjadi gempa, ikuti intruksi evakuasi, baik dari penjaga, pengelola, atau petugas berwenang. Hal ini dilakukan agar untuk meminimalisir terjadinya makin banyak korban.

2. Jangan berdiri dekat pohon, tiang, atau bangunan

Saat terjadi gempa, segera cari jalan keluar menuju tempat yang lebih terbuka seperti lapangan.

Hindari tiang, pohon, atau bangunan karena berpotensi runtuh saat atau setelah guncangan terjadi.

BACA JUGA: Gempa Bumi Tektonik 5,2 SR Kembali Guncang Banten, Terasa Hingga Bogor

3. Gunakan metode drop, cover, hold

Saat gempa terjadi, lakukan metode drop, cover, hold. Cara ini bisa kamu lakukan dengan menjatuhkan tubuh ke bagian lutut dan tangan, mencari tempat berlindung untuk leher dan kepala, serta tetap berlindung di tempat hingga gempa berhenti sebelum kembali bergerak.

Halaman:

Editor: Eka Cahyani

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X