Minggu, 28 Mei 2023

Harga Jagung yang Naik Membuat Harga Telur Membengkak

- Rabu, 24 Mei 2023 | 14:37 WIB
Keunggulan Nutrisi Telur Bebek Daripada Telur Ayam (Sumber: Unsplash)
Keunggulan Nutrisi Telur Bebek Daripada Telur Ayam (Sumber: Unsplash)

RBG.IDHarga telur per kilonya dikabarkan naik hingga Rp 37.740 yang menyebabkan adanya keluahan di masyarakat.

Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan, mengakui hal tersebut dan akan mengambil langkah penanggulangan, meski saat ini solusi tersebut tengah masih dikaji oleh mereka.

Langkah yang akan mereka ambil adalah memberikan subsidi jagung sebagai pakan dari ayam-ayam tersebut.

Baca Juga: Harga Telur dan Bahan Pokok Meroket, 300 Paket Sembako Murah Ludes Terjual Diserbu Warga Bogor

Zulkifli Hasan menawarkan subsidi sebesar Rp 1.500, entah untuk per barang atau transportasi pengiriman pakannya.

“Misalnya jagung rakyat mahal sampai Rp6.500, kami akan coba nanti misalnya Rp1,500 disubsidi, apakah untuk transportasinya, untuk lainnya, sehingga harga pakan juga terkendali,” kata Zulkifli Hasan kepada wartawan di Istana Negara, Jakarta, Senin (22/5/2023)

Pastinya jagung untuk peternak itu yang akan menjadi prioritas pemerintah untuk mendapat penurunan harga jagung.

Baca Juga: Melonjak! Harga Telur Saat Ini Capai Rp 40 Ribu/Kg, Ini Penyebabnya

Memang jagung saat ini juga tengah naik harganya hingga Rp 6.330 untuk per kilonya. Maka dari itu biaya perawatan terutama dari pakan hewan ternak yang mahal membuat harga telur-telur juga ikut membengkak.

Hal serupa juga dikatakan oleh Badan Pangan Nasional (Bapanas), Arief Prasetyo Adi, penyebab dari mahalnya harga telur karena kenaikan harga pangan.

“Saat ini di tingkat hulu atau peternak terjadi perubahan biaya produksi, khususnya variabel biaya pakan. Untuk menjaga biaya produksi di tingkat peternak tidak semakin melonjak, kita prioritaskan untuk dilakukan langkah stabilisasi harga pakan,” kata Arief dalam keterangan resmi, Selasa (23/5).

Baca Juga: Satgas Pangan Polri Sebut Harga Telur Capai Rp 40.000/ Kilogram, Pemerintah akan Subsidi Jagung Lokal

Bapanas akan berusaha untuk membuat harga pangan stabil terlebih dahulu agar harga telur juga dapat ikut kembali normal sesuai HAP.

Per tanggal 24 Mei 2023 harga telur ayam ras saat ini Rp 30.760 per kilonya. Sementara di Papua sendiri harga telur mencapai harga tertinggi dari seluruh daerah di Indonesia yakni Rp 37.740.

Halaman:

Editor: Sekar Aqillah Indraswari

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X