Selasa, 26 September 2023

Guna Mengimplementasikan Ilmu, 22 Siswa MAN 4 Jakarta Dikirim Jadi Imam Tarawih di 29 Masjid

- Kamis, 23 Maret 2023 | 11:24 WIB
Ilustrasi tarawih (Sumber: Didno Didno - Pexels.com)
Ilustrasi tarawih (Sumber: Didno Didno - Pexels.com)

RBG.id - 22 siswa Madrasah Aliyah Negeri 4 (MAN 4) Jakarta diturunkan untuk bertugas menjadi imam salat tarawih di 29 masjid sekitar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Ke-22 siswa MAN 4 Jakarta yang dikirim menjadi imam tarawih diharapkan bisa mengimplementasikan ilmu-ilmu yang didapatkannya selama belajar di madrasah.

Sebelum diturunkan, mereka diketahui memang sudah dibekali ilmu tauhid, fikih, dan membaca Al-Quran.

Baca Juga: Saling Toleransi, Warga Desa Adat Tuban-Badung Sepakat Salat Tarawih di Rumah

"Ini juga akan menjadi pengalaman berharga untuk jadi tokoh masyarakat di masa depan," kata Kepala MAN 4 Jakarta Aceng Solihin dalam keterangan resmi Kementerian Agama pada Rabu (22/3).

Atas diberlakukannya program ini, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Jakarta Selatan Nur Pawaidudin memberi apresasi kepada pihak terkait.

Ia berharap agar tiap siswa harus rajin membaca Al-Quran serta memahami dan mengimplementasikannya di mayarakat.

Baca Juga: Ramadan Tiba, Simak Tata Cara Salat Tarawih, Niat dan Keutamaannya

Selain darinya, sejumlah apresiasi juga hadir dari orang tua siswa MAN 4 Jakarta, termasuk Ismail Nur.

Ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh tenaga pendidik yang sudah mengajarkan putranya agar mampu menjadi imam salat tarawih.

Bahkan, Ketua Koordinator Baznas Kota Jakarta Selatan Yasdar memberi dukungan penuh terhadap program kegiatan ini.

"Belajar Al-Quran pasti bakal mendapat keberkahan. Saya merasakan hal itu karena dulu saya juga pernah jadi imam salat tarawih di Kalimantan selama 1 bulan penuh," pungkasnya.

Ikuti berita menarik lainnya di Google News

Editor: Eka Cahyani

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Ini Tips Agar Lulus Tes TOEFL Dengan Baik dan Benar

Senin, 25 September 2023 | 23:28 WIB
X