Selasa, 3 Oktober 2023

Viral! Security Restoran di Banjarbaru Bentak Hingga Lingkarkan Borgol di Leher Driver Ojol

- Jumat, 9 Juni 2023 | 08:57 WIB
Oknum security di restoran di Kota Banjarbaru bentak-bentak hingga melingkarkan borgol di leher seorang driver ojol.
Oknum security di restoran di Kota Banjarbaru bentak-bentak hingga melingkarkan borgol di leher seorang driver ojol.

RBG.ID – Viral di media sosial sebuah video oknum security di sebuah restoran di Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan (Kalsel) bentak-bentak seorang driver ojek online (ojol).

Bukan hanya dibentak, security itu juga melingkarkan borgol di leher driver ojol tersebut.

Setelah ditelusuri, diketahui driver ojol itu bernama Ahmad Humaidi yang merupakan warga Desa Tambak Anyar Ilir, Kecamatan Martapyra Timur, Kabupaten Banjar, Kalsel.

 Baca Juga: Begini Kronologi Kematian Pria di Senen Jakpus yang Diduga Ditusuk oleh Oknum Anggota TNI

Humaidi menyampaikan bila jika kejadian ini terjadi pada Rabu (7/6/2023) malam.

Saat dirinya tengaj menerima orderan dari seseorang untuk mengambil sejumlah uang di sebuah restoran.

Akan tetapi, ketika tiba dilokasi, dirinya diminta oleh pengorder untuk langsung menemui kasir restoran itu.

 Baca Juga: Seorang Warga Sipil Ditemukan Tewas di Senen Jakpus, Diduga Jadi Korban Penusukan

"Saya langsung mendapatkan perlakuan tidak mengenakan (dibentak) dari oknum keamanan di restoran itu," ujar Humaidi, dikutip pada Jumat (9/6/2023).

Lalu, Humaidi tidak terima atas perbuatan oknum keamanan tersebut, apalagi video dirinya beredar di media sosial.

Driver Ojol itu ditemani rekan ojol lainnya kemudian mendatangi Polres Kota Banjarbaru untuk melaporkan kejadian yang tidak mengenakan itu.

 Baca Juga: PPATK Temukan Transaksi Keuangan Perdagangan Orang Capai Rp 442 Miliar, 80 Persen Korban Adalah Perempuan

Sementara itu, Kasi Humas Polres Banjarbaru, AKP Syahruji mengungkapkan, oknum keamanan yang menggunakan borgol itu bukan anggota dari Polres Banjarbaru.

"Itu (security) bukan anggota kita," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Dewi Komalasari

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X