Sabtu, 30 September 2023

Kaget Dilamar Dokter Richard Lee Jadi Direktur Marketing, Inge Anugrah: Aku Terharu Banget

- Sabtu, 10 Juni 2023 | 09:37 WIB
Inge Anugrah kaget dilamar Dokter Richard Lee menjadi Direktur Marketing.
Inge Anugrah kaget dilamar Dokter Richard Lee menjadi Direktur Marketing.

RBG.ID – Inge Anugrah saat ini sedang menghadapi proses cerainya dengan Ari Wibowo.

Di tengah proses perceraian itu, Inge Anugrah justru dilamar seorang laki-laki.

Diketahui, sosok Dokter Richard Lee yang akan melamar Inge Anugrah.

 Baca Juga: Ibunda Virgoun Mengeluh Uang Bulanan dari Anaknya dan Inara Rusli Tak Cukup Untuk Hidup di Jakarta

Tetapi, bukan untuk menjadikan ibu dua anak ini istri, melainkan sebagai direktur di perusahaannya.

"Saya coba melamar dia sebagai Direktur Marketing," ucap Richard Lee saat konferensi pers di Mal Central Park, Jakarta Barat, pada Jumat (8/6/2023).

Hal itu dilakukan Dokter Richard Lee ketika melihat kapabilitas Inge Anugrah yang merupakan lulusan magister luar negeri.

 Baca Juga: Batal Berangkat Ibadah Haji, Baim Wong Dapat Ledekan dari Sahabatnya-Raffi Ahmad

"Dilihat dari karakter, didikannya bagus podcast saya juga terpukau, S2 ini di rumah, kan sayang banget," ujar dokter Richard Lee tersebut.

Sementara itu, Inge Anugrah yang baru saja ditunjuk menjadi direktur marketing, mengaku cukup kaget.

Sebab, ia sudah 15 tahun tidak bekerja dan hanya fokus mengurus rumah tangga.

 Baca Juga: Miris! 16 Remaja di Puncak Bogor Diduga Terlibat Prostitusi Online Lewat MiChat, Namun Tak Dipenjara

"Aku terharu banget sekaligus senang. Diberikan pekerjaan ini, aku yakin aku mampu dan bisa," ujar Inge Anugrah.

Inge Anugrah juga mengatakan kepada anak-anaknya, akan membuat mereka bangga.

Halaman:

Editor: Dewi Komalasari

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Matty Healy Umumkan The 1975 Akan Hiatus Panjang

Jumat, 29 September 2023 | 16:12 WIB
X