Selasa, 26 September 2023

Aji Kusuma Merasa Cocok dengan Skema Doll

- Kamis, 26 Januari 2023 | 08:53 WIB
Aji Kusuma (Persija)
Aji Kusuma (Persija)

 

RBG.ID – Aji Kusuma tidak perlu waktu lama untuk beradaptasi dengan Persija Jakarta.

Buktinya, sejak diperkenalkan sebagai striker anyar Persija pada 12 Januari lalu, Aji Kusuma langsung dilibatkan dalam pertandingan melawan Bali United.

Pertandingan itu digelar tiga hari setelah Aji Kusuma bergabung dengan tim ibu kota.

Baca Juga: Dua Elite PDIP dan PBB Bertemu Tertutup di Menteng, Jodohkan Puan-Yusril Pasangan Capres Cawapres?

Setelah turun dalam pertandingan melawan Bali United, eks striker Persiba Balikpapan itu kembali dilibatkan dalam dua laga berikutnya.

Termasuk kemarin. Tepatnya saat Macan Kemayoran –julukan Persija– menjamu PSM Makassar di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Jika dalam dua pertandingan awal dia main dari bangku cadangan, kemarin Aji turun sebagai starter.

Baca Juga: Mau Magang ke Luar Negeri, Ini Tiga Manfaat Besar yang Bakal Didapat

Pesepak bola kelahiran 30 Januari 1999 tersebut tidak menyia-nyiakan kesempatan itu. Dua gol langsung dia lesakkan.

Dan, cara Aji mencetak dua gol tersebut sama.

Yakni, sama-sama setelah menggocek kiper PSM M. Reza Arya Pratama. Gol pertamanya tercipta pada menit ke-36. Lalu, gol keduanya diciptakan pada menit ke-54.

Baca Juga: PDI Perjuangan Serahkan Daftar Nama Menteri yang Harus Diganti Jokowi

Aji mengungkapkan, faktor di balik cepatnya proses adaptasi bersama Persija adalah saat kali pertama datang, semua pemain menyambutnya dengan baik. Sambutan tersebut membuatnya langsung merasa nyaman dan enjoy.

”Saya juga merasa cocok dengan strategi coach Thomas Doll. Strategi pelatih cocok dengan tipe bermain saya. Cara saya bermain lebih mengutamakan speed dan mencari ruang,” ungkap Aji.

Halaman:

Editor: Lucky Lukman Nul Hakim

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X