RBG.ID - Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim bersama Yantie Rachim menghadiri kegiatan Jajan bareng dan joget bareng (JBJB) ke-2 Alumni TK, SD, SMP dan SMA Regina Pacis Bogor di Aula Regina Pacis Bogor, Sabtu (27/5/2023).
Kegiatan yang menampilkan pertunjukan pentas seni menghadirkan bazar UMKM dari para alumni.
Dedie A Rachim yang ikut dalam pentas seni sempat berkeliling mencicipi dan membeli berbagai produk UMKM dari para alumni sebagai bentuk dukungan produk UMKM.
Di kegiatan reuni JBJB 2 yang bersamaan dengan Sabtu Berbagi ini, Dedie Rachim juga meninjau dapur umum Regina Pacis sebagai rangkaian menuju ke 75 Regina Pacis.
Dalam kesempatan itu Dedie juga ikut menghidangkan makanan bagi para masyarakat, seperti tukang becak, tukang parkir, sukarelawan lalu lintas, pemulung, pedagang asongan, angkutan online dan sebagainya.
Ketua Panitia JBJB 2, Mahadi mengatakan, kegiatan reuni ini bersamaan dengan menuju Regina Pacis ke 75 dalam kegiatan Sabtu berbagi yang diselenggarakan oleh yayasan Regina Pacis dan panitia Hut Regina Pacis.
"Kegiatan joget bareng disini diartikan sebagai penampilan pentas seni musik dan kita juga menghadirkan 46 tenant UMKM dari para alumni yang kita beri kesempatan untuk juga memperkenalkan produknya di sini," katanya
Dengan reuni ini ia berharap jaringan atau networking yang sudah terbangun antar alumni bisa terjaga dan terus mempererat kebersamaan. **
Artikel Terkait
Salah Sebut Dedie A Rachim Wali Kota Bogor, Mendagri: Kita Doakan Saja Nanti Jadi Wali Kota
Bukber di Gereja Kristus Bogor, Dedie: Persaudaraan Ini Jangan Sampai Terganggu Hal-hal Sepele
Wakil Wali Kota Bogor Dedie Rachim Bagikan Kunci Sukses kepada 1.000 Anak Yatim
Blak-blakan, Bima Arya Kembali Dorong Dedie A Rachim Jadi Wali Kota Bogor
Warga Keluhkan Sulit Mengakses Sekolah Negeri, Dedie A Rachim: Semua Anak Harus Bisa Masuk Sekolah
Dedie Lepas 350 Prajurit TNI Bertugas ke wilayah Perbatasan Indonesia dan Malaysia
Wakil Wali Kota Bogor Dedie Rachim Minta Bank BJB Terus Berkontribusi Untuk Pemkot Bogor