teknologi

Benarkah Direct Message Twitter Akan Dihapus?

Rabu, 1 Februari 2023 | 10:02 WIB
Twitter (Sumber: Pixabay)

RBG.ID – Twitter menghapus fitur Direct Massage (DM) pada sistem operasi Adroid dan iOS. Kabar ini mencuat setelah salah seorang pengguna mendapati fitur Direct Message hilang pada tampilan Twitter versi terbaru.

Walaupun belum dikonfirmasi secara resmi dari pihak Twitter, tetapi keputusan ini menimbulkan kontra bagi pengguna lain yang tidak setuju fitur pengiriman pesan ini dihilangkan karena merasa ruang komunikasi antar pengguna semakin terbatas dan tidak ada pilihan fitur lainnya yang memungkinkan pengguna untuk berinteraksi secara privat.

Namun, ada pula yang berpendapat perusahaan mungkin telah mengubah tombol DM secara tidak sengaja atau adanya kesalahan teknis yang memengaruhi aplikasinya di beberapa pengguna.

BACA JUGA: Twitter PHK Karyawan Lagi

Menurut analis sendiri, keputusan menghapus fitur Direct Massage terdapat sisi baiknya untuk keamanan data pengguna dari serangan hacker.

Simak cerita menarik lainnya di Google News

Tags

Terkini